5 Tips Memilih Vendor Catering Yang Baik dan Terpercaya

shares |

 Tips memilih Vendor Catering Murah Jabodetabek 2022. Pemerintah RI melalui BPS ( Badan Pusat Statistik ) secara resmi telah mengumumkan pertumbuhan ekonomi minus 3,49%. Dan suka atau tidak, Indonesia berada dalam situasi resesi ekonomi 2020 ( berita : detik.com ). Kondisi ini pastinya menjadi bahan pertimbangan baru untuk menyelenggarakan event seperti pesta pernikahan, hajatan khitanan maupun acara-acara kantor / perusahaan.

Untuk hemat menghidangkan menu konsumsi pesta berkualitas maupun agenda acara yang sudah direncanakan jauh-jauh hari, Anda harus jeli memilih vendor yang terpecaya dan berpengalaman. Mitra Catering adalah salah satu vendor catering murah yang sudah terpercaya sejak tahun 2008. Kami melayani kebutuhan hidangan konsumsi untuk segala acara di daerah JakartaTangerangDepokBekasi dan Bogor.

Tips Memilih Vendor Catering Murah Terpercaya Untuk Pernikahan dan Event Perusahaan

vendor catering murah dan terpercaya di jabodetabek

Agar tidak salah pilih, berikut ini tips memilih vendor catering yang terpercaya dan berpengalaman untuk pernikahan maupun event-event perusahaan.

1. Cari Informasi dan Referensi

Referensi dari orang lain seperti teman atau keluarga yang pernah memakai vendor tersebut adalah salah satu cara paling efektif untuk mendapatkan informasi vendor catering terpercaya. Karena memang sudah dibuktikan langsung oleh sumber referensi Anda.

Salah satu tempat untuk mencari rekomendasi vendor catering adalah review di media sosial, blog atau halaman google my business. Untuk melihat review kami silahkan kunjungi halaman google resmi Mitra Catering.

Kendalanya banyak sekali review di medsos yang palsu atau rating yang diberikan oleh karyawan vendor tersebut. Ini sangat bertentangan dengan peraturan google yang melarang melakukan review sendiri atau self serving review. Bahkan kami beberapa kali mendapatkan review spam dari oknum vendor tidak bertanggung jawab. Hal ini akan memberikan informasi yang palsu juga terhadap calon customer.

Bagaimana membedakan asli atau tidaknya review di medsos dan google?

  • Salah satu cara yang mudah adalah dari kalimatnya, cara penulisan review seorang klien asli pasti berbeda dengan cara bicara pereview yang merupakan teman.
  • Buka profile pereview, apakah pereview tersebut tukang komplain di mana-mana sehingga bobot reviewnya tidak bisa dijadikan acuan. Karena orang yang selalu komplain atas apapun yang dia terima akan susah menghargai jerih payah orang lain.
  • Apakah terdapat indikasi bahwa pereview tersebut adalah oknum dari vendor saingan.

2. Tentukan Budget / Anggaran Yang Akan Kamu Alokasikan Untuk Catering

Berdasarkan referensi dan review pada point satu, kamu bisa membuat list vendor catering murah yang sesuai dengan dana yang dianggarkan. Usahakan disiplin pada anggaran yang sudah ditentukan agar tidak kebobolan.

3. Bertanya Sedetail-detailnya Kepada Calon Vendor

Setelah mendapatkan vendor berdasar referensi atau review, bertanyalah sedetail-detailnya. Engga perlu sungkan dan takut dianggap bawel bin cerewet karena kerjasama ini akan mengalokasikan biaya yang cukup besar. Jangan sampe ada penyesalan di belakang.

Tanyakan apa saja fasilitas yang akan kamu dapatkan jika memesan makanan, sistem pembayaran, apa saja peraturannya, berapa lama akan standby saat acara dan sebagainya.

4. Survey Ke Lokasi Vendor

Salah satu ciri vendor terpercaya adalah memiliki alamat yang jelas. Baik kantor, dapur maupun gudang. Vendor yang hanya memiliki kantor tapi tidak ada gudang peralatan atau dapur ini masih bisa diragukan. Bisa jadi mereka akan memesankan dari vendor catering lain dan pasti harga yang kamu dapatkan akan jauh lebih tinggi.

Survey ke lokasi vendor bisa kamu skip jika sumber referensimu terpercaya seperti teman / saudara. Atau vendor yang kamu maksud memang sudah dikenal. Namun tetap berkunjung untuk pembicaraan lebih detail adalah keputusan terbaik.

Kecuali dari awal kamu paham bahwa vendor tersebut adalah WO / EO yang memang sudah kredibel. Dan kamu bermaksud mempercayakan pada mereka untuk mencarikan vendor. Kalau seperti ini halnya, pastikan EO / WO tersebut betul-betul bertanggungjawab.

5. Lakukan Food Testing

Melakukan testfood sebaiknya kamu lakukan untuk memastikan rasa masakan vendor catering murah tersebut enak atau tidak. Vendor catering murah dan terpercaya pasti menyediakan testfood untuk calon kliennya. Jika cocok silahkan langsung melakukan book agar mendapatkan jadwal untuk acaramu. Silahkan baca Tips Memilih Menu Catering Pernikahan untuk referensi selanjutnya.

Related Posts

0 comments:

Post a Comment